Aksioma KKMI ALIPOKU Tahun 2022

Pada hari Selasa dan Rabu, 1-2 Maret 2022 bertempat di  MI Ma’arif Jatimulyo dan lingkungan sekitarnya telah diselenggarakan Ajang Kompetensi Seni dan Olahraga Madrasah (AKSIOMA) tingkat KKMI ALIPOKU. Sebanyak 14 MI yang berada di wilayah Kecamatan Alian, Poncowarno dan Kutowinangun berpartisipasi dalam ajang ini. 

Adapun cabang yang dilombakan terdiri dari 5 cabang seni dan 5 cabang olahraga. Untuk cabang seni terdiri dari solo song, baca puisi, ceramah 4 bahasa (Bahasa Indonesia, Bahasa Arab, Bahasa Jawa dan Bahasa Inggris), Murottal, dan Tahfidzal Qur’an. Sedangkan cabang olahraga terdiri dari Lari 100 m putra dan 80 m putri, Catur, Tenis Meja Tunggal dan Ganda, Bulu Tangkis Tunggal dan Ganda dan panahan. AKSIOMA diselenggarakan dengan tujuan untuk meningkatkan potensi dan kreatifitas siswa serta memberi kesempatan dan penghargaan bagi siswa berprestasi sesuai dengan minat dan bakatnya.


Kegiatan AKSIOMA 2022 dimulai pada hari Selasa, 1 Maret 2022 dengan perlombaan untuk cabang bulutangkis dan tennis meja. Cabang bulutangkis dilaksanakan di lapangan bulutangkis SMK TKM Pertambangan dan tennis meja dilaksanakan di aula Balai Desa Jatimulyo. 

Hari kedua, Rabu 2 Maret 2022 semua cabang lomba dalam AKSIOMA diperlombakan dengan lokasi di MI Ma’arif Jatimulyo dan lingkungan sekitarnya. Sebelum perlombaan dimulai terlebih dahulu dilaksanakan upacara pembukaan.  Kegiatan AKSIOMA 2022 dibuka secara resmi oleh ibu Kasi Pendidikan Madrasah Kantor Kementerian Agama Kab. Kebumen, Ibu  Dra. Hj. Suwaibatul Aslamiyah, M.Ag. Seperti tahun-tahun sebelumnya, untuk cabang seni tukar juri dengan juri dari KKMI SAKA AYAM JAGO, sehingga penjurian benar-benar objektif.


MI Ma’arif Surotrunan pada tahun ini memperoleh 14 buah piala dalam ajang AKSIOMA 2022, terdiri dari :
Juara 1 murotal putri Ananda Ainussalma Sa’diyah, 
Juara 1 tahfidz putra Ananda Mahfudz Ali Hafsyoh,  
Juara 1  ceramah Bahasa jawa putra Ananda Rafka Adya Muchsin, 
Juara 1 ceramah Bahasa jawa putri Ananda Alya Dwi Ariyanti, 
Juara 2 ceramah Bahasa Indonesia putri Ananda Ismi Adhiyati, 
Juara 2 ceramah Bahasa Indonesia putra Ananda Ahmad Arju Arijuddin, 
Juara 2 ceramah Bahasa inggris putri Zenobia Nalla Guritno, 
Juara 2 ceramah Bahasa arab putri Ananda Fina Husnal Hayah, 
Juara 2 bulutangkis tunggal putra Ananda Raffi Awal Pambudi, 
Juara 2 murotal putra Ananda Rifqi Habibi, 
Juara 2 tahfidz putri Ananda Khamidiyah, 
Juara 3 tenis meja putri Ananda Mutiara Nuraeni, 
Juara 3 catur putri Ananda Adistya Zahrotunnadivah, 
Juara 3 panahan putra Ananda Ahmad Farhan Nabiihah.
Selamat untuk para pemenang.

Subscribe to receive free email updates: